BeritaBlog

Kunjungan Dewan Pendidikan Provinsi Kalimantan Timur

Selasa, 03 Desember 2024 Dewan Pendidikan Provinsi Kalimantan Timur mengadakan kunjungan ke SMA Negeri 2 Loa Janan. Pada pertemuan kali ini Dewan Pendidikan mengadakan diskusi dan sharing berkaitan dengan beberapa topik diantaranya IKM dan isu – isu terkini terkait pendidikan.

Implementasi Kurikurikulum Merdeka pada setiap sekolah memiliki tantangan yang bervariatif. Dewan Pendidikan Kalimantan Timur bersama Kepala SMA Negeri 2 Loa Janan beserta Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum, juga melakukan sharing terkait:

  1. Bagaimana pelaksanaan serta kendala dalam Implementasi Kurikulum Merdeka
  2. Kondisi sosial cultural tenaga pendidik dalam menerapkan kurikulum merdeka
  3. Sarana dan prasarana sekolah yang menunjang pelaksanaan Kurikulum Merdeka
  4. Pemanfaatn PMM oleh tenaga pendidik sebagai sumber belajar
  5. Asesment yang digunakan dalam kurikulum merdeka
  6. Keaktifan komunitas belajar per mata pelajaran.
  7. Isu – isu terkini dalam pendidikan.

Isu terkini tentang pendidikan yang disampaikan oleh Dewan Pendidikan Provinsi Kalimantan Timur adalah terkait bahaya narkoba, seks bebas, LGBT dan kekerasan seksual dikalangan remaja.

Dalam pertemuan kali ini, Dewan Pendidikan siap berkolaborasi dengan SMA Negeri 2 Loa Janan dalam rangka mewujudkan sekolah yang aman nyaman dan menyenangkan sehingga wellbeing peserta didik dapat terwujud.

Kolaborasi tersebut dapat diwujudkan oleh Dewan Pendidikan Kalimantan Timur dan SMA Negeri 2 Loa Janan melalui kegiatan sosialisasi dengan peserta didik terkait isu – isu terkini dalam pendidikan pada kegiatan MPLS ataupun program sekolah yang lainnya.

Kepala SMA Negeri 2 Loa janan menyambut hangat tawaran tersebut dan mengucapkan terimakasih atas kunjungannya dan komitment Dewan Pendidikan untuk bekerjasama dengan sekolah – sekolah dalam mewujudkan pendidikan yang berkualitas di lingkungan Provinsi Kalimantan Timur.

  • #smandaloja_bisa
  • #smandaloja_lebihbaik
  • #smandaloja_berdikari

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also
Close
Back to top button